Tuesday, September 13, 2016

Obat untuk Mengatasi Perut Kembung









Obat untuk Mengatasi Perut Kembung
Obat untuk Mengatasi Perut Kembung. Perut kembung yaitu gejala pada bagian kembung yang mana kondisi perut terasa kenyang walaupun belum mendapatkan asupan apapaun. Biasanya, rasa kembung menyebabkan kondisi perut tidaklah nyaman. Sebagian besar gejala kembung diakibatkan karena gas yang men umpuk di bagian dalam perut. Gejala perut kembung biasanya disertai dengan beberapa hal seperti bersendawa, dibarengi sakit perut dan rasa tidak enak menjadi mual. 

Beberapa hal yang menjadi penyebab perut kembung adalah berbagai macam aktifitas yang menyibukan dan menjadikan anda stres, masuk angin, telat makan atau kebiasaan makan yang buruk, karena faktor makanan dan beberapa alergi yang dialami seperti alergi pada makanan, gangguan pencernaan, mensturasi pada wanita, dan ada gangguan kesehatan tertentu yang menjadi kendala dan penyebab terjadinya perut kembung. Lalu apakah obat yang tepat untuk mengatasinya? Inilah obat untuk mengatasi perut kembung.


Mengatasi Perut Kembung

Herbal
Hingga kini, ramuan tradisional atau herbal memiliki manfaat yang sangat baik dalam menyembuhkan beberapa penyakit. Dan tentunya tidak mengandung efek samping yang membahayakan tubuh dan kesehatan. Ramuan herbal ter ampuh dalam mengatasi perut kembung adalah jahe. Jahe disini berkhasiat dalam melancarkan pencernaah, dan saat perut benar-benar kosong dan merasa lapar maka gas akan berjalan cepat ke bagian usus kecil. Selain jahe, kandungan bahan herbal yang baik dalam mengusir perut kembung adalah komomil, kemangi, adas, jinten, bawang putih, dan mint.

Probiotik
Selain ramuan herbal di atas, probiotik pun memiliki kandungan baik dalam membantu pencernaan dan mengurangi gas dalam lambung yang menyebabkan perut kembung. Probiotik adalah bagian dari organsimse hidup. Salah satu penelitian dari Journal of Clinical Gastroenterology di tahun 2011 menyimpulkan bawhwa, probiotik Lactobacillus acidophilus dan Bifidobacterium lactis dapat dengan efektif meredakan  peruk kembung hingga 60%.

Hilangkan Stres Anda
Gejala stres karena berbagai macam masalah atau bisa karena aktifitas yang padat akan menimbulkan kejang pada usus besar yang mengakibatkan rasa tidak nyaman dalam perut. Beberapa penelitian menghasilkan bahwa reaksi yang terjadi pada otot progresif, meditasi, yoga, atau konsultasi ke psikolog dapat mengurangi gejala stress dan memberikan dampak positif pada melancarkan pencernaan.

Obat apotek
Disarankan untuk anda jika menginginkan untuk pengobatan secara medis, beli lah obat tersebut secara legal di apotek untuk meringankan perut kembung dan mengusir gas. Kandungan obat yang wajib anda ketahui untuk mengatasi perut kembung adalah yang mengandung arang aktif, simetikon enzim dan beberapa jenis makanan alami yang membantu melumerkan makanan yang sulit untuk dicerna tubuh.  Beberapa orang memang cocok dengan obat tersebut, namun sebagian juga tidak. 

Makan Makanan Sehat
Agar perut tidak menimbulkan gas yang menjadikan kembung, berikan asupan yang sehat dan mudah dicerna oleh usus. Seperti sayuran, kacang-kacangan, pilihlah makanan yang berserat. Agar proses kebelakang lancar dan terhindar dari gejala perut kembung yang dapat membuat rasa di perut tidak nyaman.

Jangan Biarkan Rasa Lapar
Mulailah dengan mengatur pola makan yang baik, yaitu makan dengan  porsi sedikit namun dengan jeda waktu yang cepat. Kondisi lapar karena perut kosong membuat gas dalam lambung naik dan menyebabkan perut kembung. Jadi, ubah pola makan tersebut agar dapat membuat perut anda tidak terserang rasa lapar.

Itulah beberapa tips obat untuk mengatasi perut kembung. Walaupun rasa perut kembung ini bisa dikatakan normal dan tidak dalam pengawasan kesehatan yang berbahaya akan tetapi gejala ini akan membuat tubuh terasa tidak enak dan tentu saja bagian perut tidak nyaman. Baca juga Manfaat buah salak bagi kesehatan.